Kamis, 25 September 2014

Strawberry Muffin

Resep ini aku dapat dari seorang teman dikelas. Her name is Detta. Gak tau sih sebenernya ini resep punya siapa, tapi yang jelas resep ini menolong banget waktu praktek. Hasilnya keren dan memuaskan :D Kebetulan kemarin (24/9/14) aku dan Detta kebagian praktek bikin "Muffin". Detta kebagian "Chocolate Muffin" dan aku kebagian "Strawberry Muffin". Resep dasar sebenarnya sama saja, hanya perbedaan di rasa dan campuran serta isiannya. Pinter2 kamu dalam mem-variasikan aja. Let's check out the recipe!!!
Strawberry Muffin
(Thanks to Detta for sharing the recipe)



Bahan:
200 g Terigu Protein Sedang
200 g Margarine
200 g Gula Pasir
250 g Telur (pecahkan dulu isinya, kemudian timbang seberat 250 g)
1/2 sdt Baking Powder
1 sdt Pasta Strawberry

Isian:
Selai Strawberry

Topping:
Butter Cream
8 Buah strawberry segar, iris 3-4 bagian

Cara membuat:
  1. Kocok margarine dan gula pasir sampai putih.
  2. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok terus sampai mengembang.
  3. Masukkan terigu yang sebelumnya sudah dicampur dengan baking powder, sedikit demi sedikit sambil diayak, aduk dengan spatula hingga rata.
  4. Tambahkan pasta strawberry dan aduk kembali hingga rata.
  5. Siapkan cetakan muffin yang telah dialasi cup, tuangkan adonan kedalam cup hingga 1/2 bagian. Semprotkan selai strawberry, lalu tambahkan adonan muffin hingga 3/4 bagian cup.
  6. Panaskan oven, bakar muffin dengan suhu 180 derajat celcius selama 20-30 menit.
Catatan:
Kalau kamu ingin Muffin dengan rasa lain, contohnya coklat seperti yang dibuat Detta. Kamu tinggal menambahkan bubuk coklat sekitar 30 gram, dan mengurangi kadar tepung terigunya 30 gram. Ganti pasta strawberry dengan pasta coklat. Dan, kamu tinggal coba :)

Boleh copy and share resepnya, tapi jangan lupa cantumkan sumber. Oke :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar